GLOSSARY

Kerugian biaya. Biaya yang dikeluarkan lebih besar dan biaya yang telah diprakirakan.
Kerugian menurut buku. Kerugian perusahaan yang tercantum di dalam neraca.
Kesalahan presentasi yang bersifat material. Dalam asuransi, pemalsuan fakta / penyajian fakta yang salah, yang bila perusahaan tahu kebenarannya tidak akan menerbitkan polis atau hanya akan menerbitkan polis dengan dasar yang lain, seperti dengan premi yang Iebih tinggi atau dengan uang pertanggungan yang lebih rendah. Pemalsuan fakta-fakta sedemikian rupa, yang bersifat meterial sehingga bila perusahaan asuransi jiwa mengetahuinya, tidak akan mau menanggung risikonya. Kesalahan presentasi dapat tidak disengaja (karena orang baru) atau disengaja. Kesalahan presentasi ini memberi alasan bagi perusahaan asuransi untuk menolak kontrak atau membatalkan polis.
Kesalahan usia atau jenis kelamin. Lihat : misstatement of age.
Ketakmampuan / ketunaan. Kondisi fisik atau mental yang menyebabkan tertanggung tidak dapat melaksanakan pekerjaannya dengan normal.
Ketakmampuan / ketunaan jangka panjang. Lihat : long term disability income insurance.
Ketakmampuan / ketunaan permanen sebagian. Lihat : partial disability.
Ketakmampuan / ketunaan sebagian. Lihat : partial disability.
Ketakmampuan / ketunaan singkat. Lihat : disability income insurance.
Ketakmampuan / ketunaan tetap total. Lihat : total permanent disability.
Ketakmampuan/ketunaan total sementara. Lihat : total temporary disability
Ketentuan. Ketentuan dalam perjanjian asuransi (polis).
Ketentuan asuransi berlebihan. Ketentuan polis asuransi kesehatan yang merinci, bahwa maslahat polis yang akan dibayarkan akan dikurangi bila tertanggung diasuransikan melebihi nilai (kerugian) yang sesungguhnya.
Ketentuan batas kerugian. Ketentuan polis asuransi kesehatan yang menentukan, bahwa penanggung akan membayar 100 % biaya medis yang memenuhi syarat.
Ketentuan pemeriksaan phisik. Ketentuan dalam polis asuransi jiwa dan kesehatan, yang memberi hak pada penanggung meminta dokter yang ditentukan untuk memeriksa seorang tertanggung yang mengajukan klaim atas biaya penanggung.
Ketentuan perubahan kerja. Ketentuan polis asuransi kesehatan perorangan dimana penanggung mempunyai hak untuk menyesuaikan besannya premi atau maslahat polis bila tertanggung beralih pekerjaan.
Ketentuan salah umur. Kata-kata dalam polis asuransi jiwa perorangan yang menyatakan bahwa bila usia tertanggung salah dan kesalahan ini mengakibatkan jumlah premi yang tidak benar waktu membeli polis, maka uang pertanggungan polis akan disesuaikan dengan premi yang dibayar atau pemegang polis harus melunasi kekurangan premi bunga.
Ketentuan umum polis. Ketentuan / pasal-pasal yang tertulis dalam polis yang harus ditaati oleh penanggung maupun tertanggung.
Ketentuan umum polis / syarat-syarat umum. Lihat : policy provisions.
policy holder / policy owner : Pemegang polis. Orang / badan yang mengadakan perjanjian
asuransi dengan perusahaan asuransi baik dalam asuransi kumpulan maupun asuransi perorangan.
Ketentuan yang dijamin. Ketentuan di dalam polis yang menjamin hak pemegang polis jika pembayaran premi terhenti tertunggak. Lihat : non forfeiture values.